Lokal dong lebih mantul..

Budaya pop cosplay kini begitu digemari di seluruh dunia, termasuk Indonesia. Di Jepang sana, cosplay bisa jadi salah satu profesi yang menjanjikan.
Namun hal seperti itu sepertinya masih belum terjadi di Indonesia. Karena kebanyakan, orang melakukan cosplay sebagai hobi. Bukan profesi untuk mencari penghasilan.
Selain itu masih banyak perbedaan cosplayer Indonesia dan luar negeri lho. Ini dia 6 perbedaan cosplayer Indonesia dan yang ada di luar negeri!

1. Cosplayer luar negeri lebih berani dan bisa ber-cosplay sebebas-bebasnya!

pixabay.com

Di Indonesia, cosplayer tidak bisa tampil seperti anime aslinya karena budaya yang mengikat. Jadi jangan heran kalau cosplayer luar negeri itu lebih berani dan lebih terlihat mirip aslinya.

2. Karena itu, gak heran kalau cosplayer luar negeri keluarin kocek lebih banyak dibandingkan cosplayer Indonesia

pinterest.com

Beberapa bahan material cosplay di luar bisa terbilang mahal, meski untuk mendapatkannya mudah. Bahan yang mereka gunakan rata-rata worbia (busa), kain, fiber dan barang berkualitas lainnya.

3. Cosplayer di Indonesia lebih mudah mendapatkan akses dalam acara gratis, kalau di luar negeri harus bayar

pixabay.com

Indonesia adalah negara yang paling banyak membuat event cosplay per-tahunnya. Acara tersebut juga bisa didatangi oleh siapapun dan kebanyakan juga gratis. Sedangkan di luar negeri, kalau mau berpartisipasi dalam event-nya harus bayar.

4. Di Indonesia cosplayer bisa ganti kostum di toilet, di luar negeri harus bayar

pexels.com

Di Jepang terutama, ada peraturan di mana para cosplayer dilarang ganti baju dan makeup di toilet. Mereka harus merogoh kocek untuk menyewa ruangan ganti. Beda lagi di Indonesia, banyak dari mereka ganti baju di toilet.

5. Cosplayer luar negeri rata-rata disponsori banyak perusahaan, kalau di sini?

pin.anime.com

Kenapa para cosplayer Jepang dan luar negeri kelihatan punya banyak kostum? Ya, rata-rata mereka pada dasarnya sering menerima project dan sponsor.

6. Cosplayer Indonesia doyan jual beli kostum, di luar negeri lebih suka dijadikan koleksi

pixabay.com

Cosplayer Indonesia memang banyak yang doyan jual beli kostum supaya bisa mendapatkan sesuatu yang baru. Namun berbeda dengan di luar negeri, kebanyakan dari mereka dijadikan koleksi sampai benar-benar bosan.

Kira-kira kamu mengalami semua gak?

Sumber : IDN Times

Sumber : GGWP.ID